Kombinasi desain Italia dan fungsionalitas

Juni 21DapurDesain
Kami mengundang si kembar Giovanna dan Ricarda untuk saling berhadapan di dapur. Desain atau fungsi – mana yang menang? Atau apakah ada solusi yang menghadirkan keduanya dan memuaskan desainer dan manajer sekaligus?

Cantik atau praktis?

Si kembar Giovanna dan Ricarda bagai pinang dibelah dua. Saat masih bersekolah, keduanya sangat senang membuat bingung teman-teman, guru, dan baru-baru ini para lelaki pengagum mereka! Seperti kebanyakan anak kembar, mereka mirip dalam banyak hal. Misalnya, dalam hal ambisi profesional mereka: Giovanna adalah seorang desainer sukses di sebuah rumah mode terkenal, sementara Ricarda baru saja dipromosikan ke posisi manajemen puncak di sebuah bank swasta kecil yang terkenal. Si kembar mewarisi kecintaan akan memasak dari ibu mereka yang berasal dari Italia. 

Namun, perbedaan pendapat muncul ketika berkaitan dengan opini pribadi mereka, misalnya saat merencanakan dan mendesain dapur. Manakah yang lebih penting di dapur modern: tampilan atau kegunaan? Seberapa pentingkah bentuk sebuah dapur? Bagi Giovanna, tampilan adalah fokus utama. Menurutnya, rasa rileks dan bahagia hanya bisa dicapai jika memiliki dapur yang menarik. Meski Ricarda tidak memandang desain modern secara negatif, dia meyakini bahwa aspek kepraktisan di dapur juga sama pentingnya. 

Perancang busana Giovanna merasa skeptis saat kembarannya, Ricarda, secara antusias membahas fitur fungsional dapurnya. Bisakah Ricarda meyakinkan Giovanna bahwa fungsi tidak harus mengorbankan desain yang menarik?

Aku ingin dapur baru ini mirip dengan gaun favoritku; harus tampak menarik, tetapi juga nyaman saat dipakai.Ricarda

Dapur estetis dengan nilai-nilai intrinsik

Pada Sabtu sore, Ricarda ingin mengetahui pendapat kembarannya, jadi dia mengundang makan malam di apartemen barunya. Dia menunggu reaksi awal Giovanna dengan antusias, karena saudarinya ini sering kali bersikap kritis. Giovanna melihat-lihat dapurnya, sementara Ricarda mengolah bawang untuk hidangan utama. Tak lama kemudian, ada sebuah kejutan: "Aku terkesan," ujar Giovanna dengan takjub. "Tidak kusangka dapurmu memiliki desain yang ramping dan modern karena kau terus mengatakan bahwa yang penting adalah praktis," goda si adik kepada kakak kembarnya.

“Itu benar. Aspek kepraktisan sangat penting bagiku selama perencanaan dapur,” timpal Ricarda. “Tetapi desain minimalis dan bagian depan tanpa hendel sebenarnya juga sangat praktis. Aku ingin dapur baru ini mirip dengan gaun favoritku; harus tampak menarik, tetapi juga nyaman saat dipakai, dan harus mencerminkan kepribadianku.”

Saat memasak bersama, Giovanna mengetahui bahwa dapur Ricarda memiliki banyak detail yang tidak pernah diduganya.

Teknik yang baik memungkinkan desain yang menarik

Ricarda dengan santai mengetukkan kakinya ke bagian depan tanpa hendel tarikan dan menyapu kulit bawang langsung ke tempat sampah. Berkat , semua tarikan terbuka secara elektrik dengan sentuhan ringan:“Bahkan dapur yang paling menakjubkan pun tidak ada gunanya jika terasa canggung saat digunakan, memiliki sedikit ruang penyimpanan, atau jika kabinet sulit dibuka-tutup,” ujar Ricarda ketika saudarinya tampak terkejut, sebelum menambahkan sambil tersenyum: “Jika teknik yang baik memungkinkan desain yang menarik, maka solusi canggih akan muncul dengan sendirinya."

Dia mendorong tarikan tempat sampah dengan lembut, lalu tarikan tertutup dengan halus dan ringan berkat . Laci tanpa hendel yang besar dan terisi penuh juga dapat dibuka dengan mudah. Laci ini dibuka tutup dengan gerakan yang seolah melayang. Giovanna tidak bisa berkata-kata. Dia bahkan belum melihat detail ini di dapur saudara kembarnya. “Aku selalu merasa bahwa kombinasi dari material-material yang unik dan permukaan yang halus akan menciptakan desain yang menarik,” katanya sambil berpikir. “Tetapi sepertinya ada lebih banyak hal di baliknya."

Berkat BLUMOTION dan SERVO-DRIVE, tarikan tempat sampah dibuka dan ditutup dengan sangat mudah.

Alur kerja yang efisien berkat perencanaan dapur yang cerdas

Giovanna tercengang saat melihat saudarinya memasak. Dia menyadari bahwa ada sesuatu yang sangat estetis pada pemandangan di depannya: setiap gerakan tampak mengalir, segalanya mudah dijangkau, dan berada di tempat yang dibutuhkan. Dia teringat kembali pada masa remaja, ketika Ricarda mendapatkan uang saku tambahan dengan bekerja sebagai asisten dapur di sebuah restoran pemenang penghargaan. Bahkan saat itu Ricarda membahas tentang betapa terpesonanya dia dengan penataan yang sempurna di dapur profesional.

Ricarda berdiri di tengah dapur: “Lihatlah – aku hampir tidak perlu berpindah saat ingin menyiapkan bahan-bahan, memasak, bahkan mencuci. Semua barang berada di tempatnya masing-masing."

Barang yang dibutuhkan untuk suatu pekerjaan bisa ditemukan di tempat barang tersebut dibutuhkan:

  • Panci dan wajan di dekat kompor

  • Pisau di dekat meja kerja

  • Spons dan produk pembersih disimpan di dekat sink

Ricarda juga menyertakan ruang penyimpanan yang memadaidi denah dapurnya untuk menghindari kekacauan di atas meja kerja dan memastikan desain dapur modernnya memberikan manfaat yang optimal. 

Area memasak dan hunian melebur jadi satu

"Jadi, sepertinya piring ada di dekat meja makan," tebak Giovanna. Dia ingin mempersiapkan meja makan dan dengan riang menuju laci berbahan kayu kenari. “Kau bisa membaca pikiran, atau sudah memahami konsepnya?" Ricarda bertanya sambil terkekeh. "Tepat sekali – alur kerja di dapur mengalir ke bufet cantik ini. Piring disimpan di dekat meja dan pencuci piring," jelasnya – dengan sedikit rasa bangga.

Dapur ini dirancang dengan teliti dan cerdas sehingga Giovanna secara intuitif tahu di mana barang disimpan. Alat makan disiapkan dalam sekejap.

Siapa yang lebih jago memasak sekarang? 

“Begitu memahami prinsip di baliknya, tata letak seperti ini sangat logis,” kata Giovanna. “Saat merencanakan dapur, tidak kusangka bahwa detail sederhana seperti ini bisa langsung membuat segalanya jauh lebih fungsional.” Ricarda tersenyum dan berkomentar: “Dan kau mungkin juga tidak pernah berpikir bahwa dapur praktis juga bisa terlihat begitu menarik." “Ya, itu benar,” Giovanna setuju. “Jika dipikirkan baik-baik...,” dia berhenti sebentar, “kau sebenarnya tidak lebih jago memasak daripada aku. Hanya lebih terorganisir saja.” “Haha alasan saja,” Ricarda terkekeh dan memeluk adiknya. “Kapan pun kau boleh membuktikannya dengan memasak hidangan di dapurku yang praktis!"

Tidak perlu lagi menanyakan apakah dapur Ricarda lebih cantik atau praktis. Si kembar ini sekarang hanya perlu menentukan siapa yang lebih jago memasak.

Sekilas tentang manfaat:

  • Fungsionalitas membuka jalan untuk keputusan desain, seperti aplikasi tanpa hendel.

  • Berkat SERVO-DRIVE, setiap tarikan dapat dibuka hanya dengan sentuhan ringan.

  • Laci yang besar dan penuh muatan sekalipun dapat ditutup dengan halus dan ringan berkat BLUMOTION.

  • Perencanaan yang baik meminimalkan jarak tempuh di dapur, karena panci disimpan di samping kompor, pisau di dekat area persiapan, spons dan produk pembersih di dekat sink, dan piring di dekat meja dan mesin pencuci piring.

Punya pertanyaan atau ide yang ingin Anda bagikan?

Kami ingin mendengar pendapat Anda!